Tazkiyatun Nufus

TIGA KUNCI KESELAMATAN

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ
TIGA KUNCI KESELAMATAN
Sahabat Uqbah bin Aamir radhiallahu’anhu pernah bertanya: “Apakah (kunci) keselamatan itu?”
Nabi ﷺ mengatakan:
• “Kendalikanlah lisanmu,
• Jadikanlah rumahmu lapang untukmu, dan
• Menangislah karena dosamu.” [HR. Ahmad dan Attirmidzi, dihasankan oleh Attirmidzi dan Syeikh Albani]
Dalam hadis ini Nabi ﷺ menyebutkan, bahwa keselamatan itu bisa diraih dengan tiga hal:
1. Menjaga lisan dari perkataan yang mendatangkan dosa, maupun bahaya dari orang lain.
Hendaklah seseorang tidak mengatakan, kecuali kebaikan, sebagaimana disebutkan dalam hadis lain.
2. Sebisa mungkin untuk selalu di rumah, kecuali bila ada kebutuhan untuk keluar rumah.
Karena dengan begitu seseorang akan semakin memerhatikan keluarganya, dan dapat mengurangi kemungkinan berbuat salah kepada orang lain.
3. Menyesali dosa-dosa yang telah dia perbuat. Dia menangis dan bersimpuh di hadapan Allah, meminta ampun kepada-Nya, sehingga dengannya dia terhindar dari murka Allah, dan selamat di dunia dan Akhiratnya.
Wallahu a’lam.
Oleh: Ustadz Dr. Musyaffa’ Ad Dariny, MA (Dewan Pembina Yayasan Risalah Islam)
Ikuti kami selengkapnya di:
WhatsApp: +61 (450) 134 878 (silakan mendaftar terlebih dahulu)
Website: https://nasihatsahabat.com/
Email: nasihatsahabatcom@gmail.com
Twitter: @NasihatSalaf
Facebook: https://www.facebook.com/nasihatsahabatcom/
Instagram: NasihatSahabatCom
Telegram: https://t.me/nasihatsahabat
Pinterest: https://id.pinterest.com/nasihatsahabat
Admin Nasihat Sahabat

Artikel Terbaru

TENTANG MUSIK DAN NASYID

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   TENTANG MUSIK DAN NASYID Syaikh Ahmad An-Najmi rahimahullah berkata: إن الأغاني معصية والمصر…

21 hours lalu

KISAH RAJA NAJASYI (ASHHAMAH BIN JABAR) DARI ETIOPIA

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   KISAH RAJA NAJASYI (ASHHAMAH BIN JABAR) DARI ETIOPIA   Najasyi bisa dikatakan tabi’in,…

23 hours lalu

PENGKHIANATAN KONSTITUSI

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   PENGKHIANATAN KONSTITUSI An Najasy adalah putra tunggal Raja Habasyah (Etiopia). Para punggawa kerajaan…

1 day lalu

APAKAH ALLAH BERBICARA DENGAN HURUF DAN SUARA?

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   APAKAH ALLAH BERBICARA DENGAN HURUF DAN SUARA? Pertanyaan: Bagaimana cara menjelaskan kepada orang…

1 day lalu

SIFAT MURKA BAGI ALLAH

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   SIFAT MURKA BAGI ALLAH   Ahlussunnah meyakini Allah ﷻ memiliki sifat al ghadhab…

2 days lalu

MENGIMANI SIFAT MURKA ALLAH

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   MENGIMANI SIFAT MURKA ALLAH   Kemuliaan suatu disiplin ilmu sangat erat kaitannya dengan…

2 days lalu