Ahli Sunnah wal Jamaah dalam sikap mereka terhadap pemerintah antara dua kelompok:
1. Kelompok yang berlebih-lebihan kepada pemerintah, mengultuskan mereka, mendukung kezaliman mereka, membela mati-matian perbuatan mereka. Ini sikap ghuluw yang terlarang.
2. Kelompok yang merendahkan para pemimpin, mengafirkan, menyebarkan aib di muka umum, dan mengkudeta mereka. Ini adalah sikap yang keliru juga.
Ciri khas Ahli Sunnah wal Jamaah adalah Wasath (Pertengahan) antara dua sikap tersebut:
• Mereka menghormati pemimpin, taat kepadanya, sabar atas kezaliman mereka, dan mendoakan kebaikan untuk mereka.
• Namun mereka juga bukan penjilat, dan bukan pendukung kecurangan dan ketidakadilan pemerintah.
Oleh karena itu, termasuk kesalahan jika kita membela kecurangan dan kezaliman pemimpin, sebagaimana termasuk kesalahan memprovokasi rakyat untuk aksi-aksi yang beresiko kerusakan, bahkan hilangnya nyawa.
Saudaraku …
Tetaplah tegar di atas Manhaj Wasath ini. Jangan menjadi bagian dari dua kelompok di atas, terutama di saat fitnah. Jangan plin plan sehingga terjerumus dalam jeratan setan.
Oleh: al-Ustadz Abu Ubaidah As Sidawi hafizhahullah