RINCIAN HUKUM WANITA MENGONSUMSI OBAT PENCEGAH HAID

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ

#MuslimahSholihah
#FatwaUlama
RINCIAN HUKUM WANITA MENGONSUMSI OBAT PENCEGAH HAID
Fatwa Asy Syaikh Muhammad Shalih Al Utsaimin rahimahullah
Pertanyaan:
Fadhilatusy Syaikh, terkadang seorang wanita membawa obat-obatan untuk kebaikan dirinya. Dia mengonsumsi obat pencegah haid, agar bisa menjalankan ibadah umrah, puasa dan shalat di bulan Ramadan. Apa hukum perbuatan ini?
Jawaban:
Jika wanita tersebut mengonsumsi obat pencegah haid agar bisa shalat, puasa di bulan Ramadan, maka sebaiknya tidak mengonsumsinya. Karena ada kelongaran dalam perkara ini, walhamdulillah. Haid adalah suatu ketetapan yang Allah berikan kepada anak perempuan Adam, sebagaimana yang disabdakan Nabi ﷺ. Saya mendapat informasi dari dokter terpercaya dan jujur, bahwasanya obat-obatan seperti ini bisa menimbulkan efek samping yang membahayakan.
Adapun jika tujuan penggunaan obat pencegah haid agar bisa menjalankan ibadah umrah, maka ada keringanan di sana. Karena ibadah umrah bisa terlewatkan waktunya jika keluar haid tatkala ihram sebelum thawaf, dan mereka pulang sebelum thawaf. Maka dalam ibadah umrah terkadang diberi keringanan. Adapun dalam ibadah shalat, puasa, tilawah Alquran, maka tidak perlu mengonsumsinya. (Silsilah Al Liqa Asy Syahri 71)

Marja’: Tathbiiq Fatawa Ibn Utsaimin Lianduruwid
Diterjemahkan oleh Tim Penerjemah WanitaSalihah.Com
 

التفصيل في حكم استعمال المرأة لحبوب منع الدورة الشهرية

[السؤال : ]

يقول: فضيلة الشيخ، قد يحمل المرأة حبها للخير أن تستعمل بعض الموانع لمنع الدورة الشهرية لأجل العمرة أو لأجل صيام وصلاة رمضان فما حكم ذلك؟

الجواب :

أما من أجل صلاة رمضان أو صيام رمضان فلا تستعملها؛ لأن الأمر واسع والحمد لله، وهذا شيء كتبه الله على بنات آدم كما قال النبي صلى الله عليه وعلى آله وسلم، وهذه الحبوب بلغني من أطباء مخلصين صادقين أن فيها أضراراً عظيمة، وأما العمرة فهذه ربما يرخص فيها؛ لأن العمرة قد تفوت لو جاء الحيض من حين الإحرام قبل الطواف ورجعوا قبل أن تطوف، فالعمرة ربما يرخص فيها وأما من أجل الصيام والقيام وقراءة القرآن فلا .

المصدر: سلسلة اللقاء الشهري > اللقاء الشهري [71 ]

 
Sumber: http://wanitasalihah.com/rincian-hukum-wanita-mengkonsumsi-obat-pencegah-haid/
 

Admin Nasihat Sahabat

Artikel Terbaru

TENTANG MUSIK DAN NASYID

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ TENTANG MUSIK DAN NASYID Syaikh Ahmad An-Najmi rahimahullah berkata: إن الأغاني معصية والمصر عليها…

11 hours lalu

KISAH RAJA NAJASYI (ASHHAMAH BIN JABAR) DARI ETIOPIA

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   KISAH RAJA NAJASYI (ASHHAMAH BIN JABAR) DARI ETIOPIA   Najasyi bisa dikatakan tabi’in,…

13 hours lalu

PENGKHIANATAN KONSTITUSI

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   PENGKHIANATAN KONSTITUSI An Najasy adalah putra tunggal Raja Habasyah (Etiopia). Para punggawa kerajaan…

1 day lalu

APAKAH ALLAH BERBICARA DENGAN HURUF DAN SUARA?

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   APAKAH ALLAH BERBICARA DENGAN HURUF DAN SUARA? Pertanyaan: Bagaimana cara menjelaskan kepada orang…

1 day lalu

SIFAT MURKA BAGI ALLAH

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   SIFAT MURKA BAGI ALLAH   Ahlussunnah meyakini Allah ﷻ memiliki sifat al ghadhab…

1 day lalu

MENGIMANI SIFAT MURKA ALLAH

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   MENGIMANI SIFAT MURKA ALLAH   Kemuliaan suatu disiplin ilmu sangat erat kaitannya dengan…

1 day lalu