MERAYAKAN MAULID NABI DAPAT SYAFAAT NABI?

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَانِ الرَّحِيْمِ
MERAYAKAN MAULID NABI DAPAT SYAFAAT NABI?
>> Hadis Palsu Tentang Maulid Nabi Nabi Muhammad ﷺ
>> Benarkah orang yang merayakan Maulid Nabi akan mendapat syafaat Nabi ﷺ?
Jawaban:
Bismillah was shalatu was salamu ‘ala Rasulillah, wa ba’du,
Terdapat sebuah hadis yang sering dijadikan sebagai dalil pendukung Maulid Nabi. Teks hadisnya:
مَنْ عَظَّمَ مَولِدِى كُنتُ شَفيعًا لَه يَومَ القِيَامَة. وَمَنْ اَنْفَقَ دِرهَمًـا فِى مَولِدِى فَكَاَنَّمـَا اَنفَقَ جَبَلًا مِن ذَهَبٍ فِى سَبِيلِ اللهِ
“Siapa yang mengagungkan hari kelahiranku, niscaya aku akan memberi syafaat kepadanya kelak pada Hari Kiamat. Dan siapa mendermakan satu Dirham untuk menghormati kelahiranku, maka seakan-akan dia telah mendermakan satu gunung emas di dalam perjuangan fi sabilillah.”
Status Hadis
Kami tidak pernah menjumpai hadis ini. Bahkan ada keterangan dari sebagian ulama, bahwa hadis ini adalah HADIS PALSU, dusta atas nama Nabi ﷺ. Di antaranya Syaikh Abdullah Aljibrin, ketika ditanya tentang hadis ini, beliau mengatakan:
هذا الحديث لا يصح، ولم يرو في أصحاب الصحيح ولا أصحاب السنن فهو مكذوب
Hadis ini TIDAK SHAHIH, tidak pernah diriwayatkan para penulis kitab shahih atau penulis kitab sunan. Hadis ini dusta. [http://www.ibn-jebreen.com/fatwa/vmasal-6019-.html]
Agar Mendapatkan Syafaat Nabi ﷺ
Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu pernah bertanya kepada Nabi ﷺ:
يَا رَسُولَ اللَّهِ مَنْ أَسْعَدُ النَّاسِ بِشَفَاعَتِكَ يَوْمَ القِيَامَةِ؟
“Ya Rasulullah, siapakah orang yang berbahagia karena mendapatkan syafaat Anda di Hari Kiamat?”
Jawab Nabi ﷺ:
لَقَدْ ظَنَنْتُ يَا أَبَا هُرَيْرَةَ، أَلَّا يَسْأَلَنِي عَنْ هَذَا الْحَدِيثِ أَحَدٌ أَوَّلَ مِنْكَ، لِمَا رَأَيْتُ مِنْ حِرْصِكَ عَلَى الْحَدِيثِ، أَسْعَدُ النَّاسِ بِشَفَاعَتِي يَوْمَ الْقِيَامَةِ مَنْ قَالَ: لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ خَالِصَةً مِنْ قِبَلِ نَفْسِهِ
Wahai Abu Hurairah, sudah saya duga, tidak ada seorang pun yang bertanya kepadaku tentang masalah ini sebelummu. Karena saya tahu, kamu sangat semangat untuk mendapatkan hadis.
Lalu beliau ﷺ bersabda:
“Orang yang berbahagia karena mendapatkan syafaatku adalah orang yang mengikrarkan Laa ilaaha illallah, ikhlas dari dalam dirinya.” [HR. Bukhari 99 dan yang lainnya]
Makna “Mengikrarkan Laa ilaaha illallah, ikhlas dari dalam hatinya” adalah menauhidkan Allah.
Nabi ﷺ memuji Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu dengan pertanyaan ini. Bahkan beliau ﷺ sebut itu bagian dari semangat Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu dalam mendapatkan hadis.
Sehingga tentu Nabi ﷺ akan memberikan jawaban yang terbaik untuk pertanyaan ini.
Anda tahu bagaimana jawaban Nabi ﷺ?
Beliau ﷺ tidak menjawab:
“Orang yang berbahagia karena mendapatkan syafaatku adalah mereka yang memperingati hari kelahiranku…!!?”
Namun jawaban beliau ﷺ adalah: “Orang yang berbahagia karena mendapatkan syafaatku adalah orang yang mengikrarkan Laa ilaaha illallah, ikhlas dari dalam dirinya.”
Mereka yang mendapat syafaat Nabi ﷺ adalah mereka yang menauhidkan Allah, dan BUKAN mereka yang merayakan peringatan Maulid beliau ﷺ.
Demikian.
Allahu a’lam.
Dijawab oleh Ustadz Ammi Nur Baits (Dewan Pembina Konsultasisyariah.com)
Ikuti kami selengkapnya di:
WhatsApp: +61 (450) 134 878 (silakan mendaftar terlebih dahulu)
Website: https://nasihatsahabat.com/
Email: nasihatsahabatcom@gmail.com
Facebook: https://www.facebook.com/nasihatsahabatcom/
Instagram: NasihatSahabatCom
Telegram: https://t.me/nasihatsahabat
Pinterest: https://id.pinterest.com/nasihatsahabat
#maulidNabi, #bidah, #perayaan, #merayakan, #ulangtahunNabi #tauhid, #menauhidkanAllah, #mentauhidkanAllah #syafaatNabi #kalimattauhid #Laailaahaillallah   #haditspalsu #hadistpalsu #maudhu
Admin Nasihat Sahabat

Artikel Terbaru

DENGAN DALIH TOLERANSI, JANGAN SAMPAI KITA KEBABLASAN

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ DENGAN DALIH TOLERANSI, JANGAN SAMPAI KITA KEBABLASAN Dengan dalih toleransi, jangan sampai kita kebablasan.…

2 months lalu

BOLEH TOLERANSI, TAPI JANGAN KEBABLASAN

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   BOLEH TOLERANSI, TAPI JANGAN KEBABLASAN Boleh toleransi, tapi jangan kebablasan. Tidak sedikit orang…

2 months lalu

BOLEH DAN TIDAK BOLEH TERHADAP NON-MUSLIM (TAUTAN e-BOOK)

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   BOLEH DAN TIDAK BOLEH TERHADAP NON-MUSLIM (TAUTAN e-BOOK) Agar toleransi tidak kebablasan, cobalah…

2 months lalu

LIMA PRINSIP RUMAH TANGGA ISLAMI (E-BOOK)

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   LIMA PRINSIP RUMAH TANGGA ISLAMI (E-BOOK) Islam agama yang sempurna. Maka pasti ada…

3 months lalu

KABAR GEMBIRA BAGI YANG TELAH MENYESALI DOSANYA (e-BOOK)

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   KABAR GEMBIRA BAGI YANG TELAH MENYESALI DOSANYA (e-BOOK) Oleh: Ustadz: Dr. Abu Hafizhah…

3 months lalu

SAFAR WANITA TANPA MAHRAM DIBOLEHKAN DENGAN KETENTUAN DAN SYARAT, BENARKAH?

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   SAFAR WANITA TANPA MAHRAM DIBOLEHKAN DENGAN KETENTUAN DAN SYARAT, BENARKAH? Asalnya, Safar Wanita…

4 months lalu