Bangun dari tidur merupakan salah satu nikmat yang diberikan oleh Allah ﷻ. Maka dari itu kita dianjurkan untuk membaca doa bangun tidur. Bagaimanakah doa ketika bangun tidur? Di antara bacaan pertama yang bisa dibaca di pagi hari setelah bangun tidur adalah:
Alhamdullillaahilladzii ‘aafaanii fii jasadii, wa rodda ‘alayya ruuhii, wa adzina lii bi dzikrih.
Artinya:
Segala puji bagi Allah yang telah memberikan kesehatan pada jasadku, dan telah mengembalikan ruhku, serta mengizinkanku untuk berzikir kepada-Nya. [HR. Tirmidzi no. 3401. Hasan menurut Syaikh Al Albani]
Disebutkan dalam hadis mengenai dikembalikannya ruh, berarti kita masih diberikan kesempatan oleh Allah untuk menikmati kehidupan. Nikmat seperti ini patut disyukuri. Lantas menyukurinya dengan apa?
Badaruddin Al ‘Aini dalam ‘Umdatul Qari Syarh Shahih Al Bukhari menjelaskan:
“Hendaklah seseorang yang telah bangun di pagi hari berusaha menyukuri nikmat tersebut dengan melaksanakan Salat Subuh. Itulah bentuk syukurnya pada Allah atas nikmat hidup yang Allah beri, serta nikmat dikembalikannya ruh padanya.”
Berarti tugas kita terus bersyukur dengan rajin berzikir dan beribadah.
Semoga kita termasuk dalam golongan hamba Allah yang rajin berzikir.
Semoga pula kita bisa mudah mengamalkan doa yang disebutkan di atas.
Wallahu waliyyut taufiq, hanya Allah yang memberi hidayah.