بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ

DETIK-DETIK KEMATIANMU
Apa yang dirasakan seseorang ketika ruhnya meninggalkan raga?
Orang yang beriman akan didatangi segerombol malaikat berwajah putih bercahaya, lalu ruhnya dicabut dan keluar dengan mudah, bak air mengalir dari mulut guci. Ruhnya dibungkus dengan kain kafan dan wewangian.
Namun bukan berarti bebas dari rasa sakit! Nabi Muhammad ﷺ pun tetap merasakan pedihnya sakaratul maut.
Ka’ab Al Ahbaar rahimahullah mengatakan:
“…Gambaran sakitnya kematian adalah bagaikan sebatang dahan yang banyak berduri tajam, tersangkut di kerongkongan Anda, sehingga setiap duri menancap di setiap sarafnya. Selanjutnya dahan itu sekonyong-konyong ditarik dengan sekuat tenaga oleh seorang yang gagah perkasa…”
Sementara itu, orang yang jahat akan didatangi segerombol malaikat berwajah hitam kelam, lalu ruhnya dicabut dengan keras bak mencabut kawat bergerigi dari bulu domba yang basah. Ruhnya dibungkus dengan kain kasar, terciumlah aroma busuk bak bangkai paling menyengat.
Termasuk golongan manakah Anda? Bila tak kuasa menjalani sakaratul maut seperti itu, mengapa noda-noda maksiat terus mengotori lembaran amal dan menghitamkan hati? Seringlah berziarah kubur syari, untuk mengingatkan kita akan kematian. Marilah kita berjuang dan memohon kepada Allah agar diberi keteguhan dan kemudahan menghadapi Malaikat Maut.
Sumber: https://buletin.muslim.or.id/detik-detik-kematianmu/
Ikuti kami selengkapnya di:
WhatsApp: +61 (450) 134 878 (silakan mendaftar terlebih dahulu)
Website: http://nasihatsahabat.com/
Email: nasihatsahabatcom@gmail.com
Facebook: https://www.facebook.com/nasihatsahabatcom/
Instagram: NasihatSahabatCom
Telegram: https://t.me/nasihatsahabatPinterest: https://id.pinterest.com/nasihatsahabat
#detikdetikkematianmu #sakratulmaut
Admin Nasihat Sahabat

Artikel Terbaru

TENTANG MUSIK DAN NASYID

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   TENTANG MUSIK DAN NASYID Syaikh Ahmad An-Najmi rahimahullah berkata: إن الأغاني معصية والمصر…

1 day lalu

KISAH RAJA NAJASYI (ASHHAMAH BIN JABAR) DARI ETIOPIA

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   KISAH RAJA NAJASYI (ASHHAMAH BIN JABAR) DARI ETIOPIA   Najasyi bisa dikatakan tabi’in,…

1 day lalu

PENGKHIANATAN KONSTITUSI

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   PENGKHIANATAN KONSTITUSI An Najasy adalah putra tunggal Raja Habasyah (Etiopia). Para punggawa kerajaan…

2 days lalu

APAKAH ALLAH BERBICARA DENGAN HURUF DAN SUARA?

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   APAKAH ALLAH BERBICARA DENGAN HURUF DAN SUARA? Pertanyaan: Bagaimana cara menjelaskan kepada orang…

2 days lalu

SIFAT MURKA BAGI ALLAH

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   SIFAT MURKA BAGI ALLAH   Ahlussunnah meyakini Allah ﷻ memiliki sifat al ghadhab…

2 days lalu

MENGIMANI SIFAT MURKA ALLAH

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   MENGIMANI SIFAT MURKA ALLAH   Kemuliaan suatu disiplin ilmu sangat erat kaitannya dengan…

2 days lalu