Tazkiyatun Nufus

CARILAH RIDA ALLAH, BUKAN RIDA MANUSIA

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ

 

CARILAH RIDA ALLAH, BUKAN RIDA MANUSIA
>> Seandainya engkau tahu betapa cepatnya manusia melupakanmu setelah kematianmu, maka engkau tidak akan sudi untuk mencari keridaan seorang pun selain keridaan Rabb-mu

Betapa banyak orang yang tatkala mengambil tindakan dan keputusan, maka yang menjadi pertimbangan utama adalah sikap manusia kepadanya, apakah mereka akan rida dengan keputusannya ataukah tidak?

Bahkan betapa banyak orang yang akhirnya memilih untuk meraih keridaan dan pujian manusia dengan mengorbankan syariat Allah, dengan nekad melakukan pelanggaran-pelanggaran terhadap syariat Allah. Tapi yang menjadi pertanyaan, apakah akhirnya yang mereka raih???

Betapa banyak orang yang melakukan demikian dengan penuh harapan untuk dipuji dan diridai oleh manusia, namun akhirnya mereka tidak memprolehnya. Bahkan apa yang mereka peroleh berbalik dengan apa yang mereka harapkan. Masyarakat justru mencela dan memaki mereka.

Memang benar, terkadang mereka berhasil meraih pujian manusia dengan mengorbankan syariat Allah. Akan tetapi, apakah pujian ini akan langgeng?? Tentu tidak. Suatu saat Allah akan mengubah pujian tersebut menjadi celaan.

Sesungguhnya kita diperintahkan untuk senantiasa mencari keridaan Allah dan Rasul-Nya ﷺ sebagaimana firman Allah ﷻ:

[وَاللَّهُ وَرَسُولُهُ أَحَقُّ أَنْ يُرْضُوهُ} [التوبة: 62}

“Allah dan Rasul-Nya yang lebih berhak untuk mereka cari keridaan-Nya.” [QS 9:61]

Maka wajib bagi kita untuk takut kepada Allah. Dan hendaknya kita tidak takut kepada siapa pun, kecuali hanya kepada Allah, sebagaimana firman-Nya:

[فَلَا تَخَافُوهُمْ وَخَافُونِ إِنْ كُنْتُمْ مُؤْمِنِينَ} [آل عمران: 175}

“Maka janganlah kalian takut kepada mereka, tapi takutlah kalian kepada-Ku.” [QS 3:175]

[فَلَا تَخْشَوُا النَّاسَ وَاخْشَوْنِ} [المائدة: 44}

“Maka janganlah kalian takut kepada manusia, akan tetapi takutlah kepada-Ku.“ [QS 5:44]

[فَإِيَّايَ فَارْهَبُونِ} [النحل: 51}

“Maka kepada-Kulah takutlah kalian.” [QS 16:51]

[وَإِيَّايَ فَاتَّقُونِ} [البقرة: 41}

“Maka hanya kepada-Kulah takutlah kalian.” [QS 2:41]

Sumber: Firanda.com

 

══════

 

Mari sebarkan dakwah sunnah dan meraih pahala. Ayo di-share ke kerabat dan sahabat terdekat! Ikuti kami selengkapnya di:

WhatsApp: +61 405 133 434 (silakan mendaftar terlebih dahulu)
Website: https://nasihatsahabat.com/
Email: nasihatsahabatcom@gmail.com
Twitter: @NasihatSalaf
Facebook: https://www.facebook.com/nasihatsahabatcom/
Instagram: NasihatSahabatCom
Telegram: https://t.me/nasihatsahabat
Pinterest: https://id.pinterest.com/nasihatsahabat

CARILAH RIDA ALLAH, BUKAN RIDA MANUSIA

Admin Nasihat Sahabat

Artikel Terbaru

BAGAIMANA WAHYU SAMPAI KEPADA RASULULLAH?

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   BAGAIMANA WAHYU SAMPAI KEPADA RASULULLAH?   Bismillah was shalatu was salamu ‘ala Rasulillah,…

4 hours lalu

SELAMATKAN SAUDARAMU DARI PENGHINAAN

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   SELAMATKAN SAUDARAMU DARI PENGHINAAN Jangan membeberkan kesalahan orang lain. Ingatlah, bahwa Allah telah…

5 hours lalu

KUPAS TENTANG TAWASSUL & MEMINTA SYAFAAT

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   KUPAS TENTANG TAWASSUL & MEMINTA SYAFAAT Sumber: Penuntut Ilmu Syari Tautan Video: https://youtu.be/8HCQimgmj44…

1 day lalu

DI ANTARA SELAWAT YANG DIANJURKAN

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   DI ANTARA SELAWAT YANG DIANJURKAN Di antara selawat yang dianjurkan yang dapat kita…

2 days lalu

ENAM KEMULIAAN DI SISI ALLAH UNTUK PARA SYUHADA

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   ENAM KEMULIAAN DI SISI ALLAH UNTUK PARA SYUHADA   Para syuhada diberikan enam…

2 days lalu

SEBAIK-BAIK TEMAN SETIA

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   SEBAIK-BAIK TEMAN SETIA "Sebaik-baik teman adalah teman yang setia menemani di dunia hingga…

4 days lalu