“Saya berharap bahwa kami sudah bisa melihat saudara-saudara kami.”
Mereka (para sahabat) berkata: “Bukankah kami adalah saudara-saudaramu, wahai Rasulullah?”
Beliau ﷺ menjawab: “Kalian adalah sahabat-sahabatku. Saudara-saudara kami adalah mereka yang belum datang (lahir) saat ini.”
Mereka berkata: “Bagaimana engkau mengetahui orang yang belum ada saat ini dari umatmu, wahai Rasulullah?
Beliau ﷺ menjawab: “Tidakkah engkau melihat, jika seseorang memiliki kuda bertanda putih pada muka dan kaki-kakinya, berada di antara kuda-kuda hitam pekat, tidakkah ia bisa mengenal kudanya?”
Mereka menjawab: “Ya, wahai Rasulullah.”
Beliau ﷺ bersabda: “Mereka akan datang dengan wajah putih bersinar, dan kaki tangan bercahaya pada bagian air wudhu, dan saya menunggu mereka di Telaga.” [HR. Muslim 249]
“Sesungguhnya umatku akan dipanggil pada Hari Kiamat nanti dalam keadaan dahi, kedua tangan, dan kaki mereka bercahaya, karena bekas wudhu.” [HR. Al Bukhari no. 136 dan Muslim no. 246]
Dari ayat dan hadis di atas kita bisa mengetahui, bahwa Rasulullah ﷺ mengenal umatnya melalui dua perkara:
• Yang pertama adalah pada Hari Kiamat umat Islam dipanggil bersama pemimpinnya, yaitu Nabi Muhammad ﷺ. Darinya Nabi Muhammad ﷺ mengenal umatnya.
• Yang kedua adalah tanda putih bercahaya pada wajah, kaki, tangan, yang merupakan tempat air wudhu, sehingga tanda tersebut menjadi pembeda dari umat manusia yang lain.
Semoga kita semuanya adalah orang-orang yang dikenali Rasulullah ﷺ, dan mendapatkan minum dari Telaganya. Amiin.