Riba & Sharf

ALQURAN PEDOMAN UNTUK SEMUA

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ

ALQURAN PEDOMAN UNTUK SEMUA
Dari Abu al-Aliyah, ia berkata: Ada seseorang berkata kepada Ubay bin Ka’ab radhiyallahu ‘anhu (seorang sahabat Nabi ﷺ) : “Berilah aku wasiat !”
Ubay menjawab:
“Jadikan Kitabullah (Alquran Al-Karim) sebagai imam (yaitu petunjuk dan pedoman hidup), dan ridalah terhadap hukum yang diputuskan Alquran. Sesungguhnya Alquranlah yang menjadikan Rasul kalian menguasai kalian.
Alquran memberikan syafaat (bagi yang membaca dan mengamalkannya).
Alquran adalah kitab yang ditaati dan saksi yang terpercaya. Di dalam Alquran disebutkan (kemuliaan dan kejayaan) kalian, dan orang-orang sebelum kalian.
Alquran adalah pemutus perselisihan di antara kalian. Dan Alquran adalah kisah tentang kalian dan orang-orang sesudah kalian.”
(Diriwayatkan oleh Abu Nuaim dalam kitab Hilyatul Auliya’ I/253, dan Imam Adz-Dzahabi dalam kitab Siyaru A’laamin Nubala’ I/392)
Semoga Allah senantiasa memberikan taufik dan kemudahan kepada kita untuk istiqomah dalam membaca, memelajari dan mengamalkan Alquran. Serta mendakwahkannya dengan ikhlas dan benar, sesuai sunnah Rasulullah ﷺ, hingga akhir hayat. Aamiin.
 
Penulis : Al-Ustadz Muhammad Wasitho, MA -hafizhahullah
[www.salamdakwah.com]

Admin Nasihat Sahabat

Artikel Terbaru

PENGKHIANATAN KONSTITUSI

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   PENGKHIANATAN KONSTITUSI An Najasy adalah putra tunggal Raja Habasyah (Etiopia). Para punggawa kerajaan…

12 mins lalu

APAKAH ALLAH BERBICARA DENGAN HURUF DAN SUARA?

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   APAKAH ALLAH BERBICARA DENGAN HURUF DAN SUARA? Pertanyaan: Bagaimana cara menjelaskan kepada orang…

52 mins lalu

SIFAT MURKA BAGI ALLAH

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   SIFAT MURKA BAGI ALLAH   Ahlussunnah meyakini Allah ﷻ memiliki sifat al ghadhab…

6 hours lalu

MENGIMANI SIFAT MURKA ALLAH

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   MENGIMANI SIFAT MURKA ALLAH   Kemuliaan suatu disiplin ilmu sangat erat kaitannya dengan…

7 hours lalu

DOA NABI IBRAHIM DAN ISMAIL AGAR ALLAH MENERIMA AMAL MEREKA

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   DOA NABI IBRAHIM DAN ISMAIL AGAR ALLAH MENERIMA AMAL MEREKA   رَبَّنَا تَقَبَّلْ…

9 hours lalu

TAGHAFUL (PURA PURA TIDAK TAHU)

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ   TAGHAFUL (PURA PURA TIDAK TAHU) Al Imam Al A'masy rahimahullah berkata: "Taghaful (berpura…

10 hours lalu